1 Rumah Ludes Terbakar, 2 Lainnya Terdampak Di Sinaksak

5 hours ago 2

Beranda Headlines 1 Rumah Ludes Terbakar, 2 Lainnya Terdampak Di Sinaksak

SumutHeadlines

1 Rumah Ludes Terbakar, 2 Lainnya Terdampak Di Sinaksak Kondisi rumah setelah peristiwa kebakaran.(Waspada/ist)

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

SIMALUNGUN (Waspada): Satu unit rumah permanen ludes terbakar di Simpang Sinaksak Lingkungan V Kelurahan Sinaksak, Kec. Tapian Dolok, Kab. Simalungun, Senin (12/5/2025) sekira pukul 03.30 dinihari. Dua unit rumah lainnya ikut terdampak, terbakar di bagian asbes.

Rumah yang ludes terbakar adalah milik Rut Damayanti Sitorus, 42, yang sehari-hari berfungsi sebagai rumah makan. Sedangkan dua rumah lainnya yang terdampak masing-masing rumah penjual kelontong milik Togar Hutabarat, 53, Charles Salom Haboran Sijabat, 34, yang berada di sisi kiri dan kanan rumah milik Rut Damayanti.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

IKLAN

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Sedangkan asal api masih dalam penyelidikan Polsek Serbelawan, sementara kerugian ditaksir mencapai Rp350 juta.

Petugas Polsek Serbelawan sedang melakukan cek TKP di lokasi kebakaran.(Waspada/ist)

Peristiwa kebakaran yang terjadi dinihari itu sangat mengejutkan warga yang tinggal di Simpang Sinaksak Lingkungan V Kelurahan Sinaksak, Kec. Tapian Dolok, tersebut.

Berdasarkan keterangan saksi, Charles Hutabarat, saat kejadian pada pukul 03.20 dia mendengar suara gaduh di rumah Rut Damayanti Sitorus (korban) yang berdampingan dengan rumahnya. Selanjutnya saksi mencoba membangunkan tetangganya dan saat membangunkan terlihat ada gumpalan asap yang berasal dari bagian belakang rumah korban.

Melihat itu saksi dan korban langsung minta tolong dan berupaya melakukan penyelamatan harta benda yang dapat diselamatkan.

Begitu mengetahui ada kebakaran, warga setempat langsung berhamburan keluar rumah memberikan pertolongan dengan cara menyiramkan air menggunakan alat seadanya yakni ember. Namun api terus membesar dan sempat menyambar rumah yang ada di samping kiri dan kanan, sampai akhirnya 3 unit mobil pemadam kebakaran dari Pemko Pematangsiantar tiba di lokasi melakukan pemadaman.

Dalam kurun waktu lebih kurang 30 menit, akhirnya api dapat dipadamkan. Dari peristiwa itu, rumah milik Rut Damayanti ludes terbakar. Sedang dua lainnya terbakar asbes bagian depan rumah.

“Yang benar-benar hangus yang di tengah milik ibu Ruth Damayanti Sitorus. Sebelah kanan rumah milik pak Sijabat dan sebelah kiri rumah milik pak Hutabarat terdampak sedikit, asbes bagian depan rumah ikut terbakar,” jelas Kapolsek Serbelawan, Iptu Gunawan Sembiring, dikonfirmasi, Senin (12/5) sore.

Sejauh ini pihak Polsek Serbelawan masih melakukan penyelidikan, cek TKP, menyota barang bukti, meminta keterangan saksi-saksi, memasanf police line dan melakukan kordinasi dengan tim Inafis Polres Simalungun.(a27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |