
Ukuran Font
Kecil Besar
14px
TAPUT (Waspada) :Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Siborongborong disambangi 6 Dosen Universitas Sisingamangaraja XII Tapanuli Utara (UNITA), Rabu (30/4).
Kepala Lapas Kelas IIB Siborongborong, Herry Simatupang mengatakan, kedatangan para dosen itu untuk menindaklanjuti kerja sama antara UNITA dan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Siborongborong.
Scroll Untuk Lanjut Membaca
IKLAN
“Kedatangan mereka untuk menindaklanjuti kerja sama,” ujarnya.
Herry mengatakan, ada sekitar 7 ruang lingkup yang akan diwujudkan dalam perjanjian kerja sama tersebut, yaitu penyuluhan hukum, magang dan praktik bagi mahasiswa UNITA, advokasi dan bantuan hukum, seminar, diskusi dan pendidikan publik.
“Kemudian penelitian tentang sistem pemasyarakatan dan peningkatan sumber daya manusia pegawai dan warga binaan,” jelasnya.
Herry mengatakan, dalam membangun sistem pemasyarakatan dibutuhkan kerja sama dari lembaga lain dan juga andil masyarakat demi tercapainya program pembinaan baik itu kepada warga binaan dan pegawai itu sendiri.
Sementara Dosen Dina Situmeang, mewakili Rektor UNITA, dalam kesempatan itu menyampaikan, kiranya pertemuan tersebut menjadi titik awal yang baik untuk kedepannya antara UNITA dan Lapas Siborongborong dan berharap kedepannya dapat berkolaborasi serta bersinergi di dalam pelaksanaan sistem pemasyarakatan.
Turut mendampingi Kepala Lapas Siborongborong, Kepala Subbagian Tata Usaha Yusnermanto Simbolon, Kasi Bimbingan Anak Didik dan Kegiatan Kerja Marhisar Sinaga, Kasi Keamanan dan Ketertiban Lisben Manalu, Kaur Kepegawaian dan Keuangan Herna Simatupang, Kasubsisi Perawatan Raya Sinaga dan Kaur Umum Kristian Sibagariang.
Sedangkan mendampingi Dosen Dina Situmeang, adalah Talenta Marbun, Herlina Panggabean, Oktavia Sigalingging, Rini Simangunsong dan Albon Butarbutar.(chp)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.