Pekan Imunisasi Dunia 2025, Ketua TP PKK Kota Binjai Kunjungi Posyandu Flamboyan 5

16 hours ago 3
Sumut

Pekan Imunisasi Dunia 2025, Ketua TP PKK Kota Binjai Kunjungi Posyandu Flamboyan 5 Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Binjai Ny. Nurhayati Amir Hamzah saat mengimunisasi salah satu anak dalam pangkuan ibunya.Ist

Ukuran Font

Kecil Besar

14px

BINJAI (Waspada): Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Binjai Ny. Nurhayati Amir Hamzah, bersama Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga TP PKK Kota Binjai Ny. Youlanda F. L. Tobing Hasanul Jihadi, melakukan kunjungan ke Posyandu Flamboyan 5, Jalan Gunung Bendahara, Lingkungan 2, Kelurahan Pujidadi, Kecamatan Binjai Selatan, Senin (05/05). Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap peningkatan cakupan imunisasi anak.

Sejak pagi, Posyandu Flamboyan 5 telah dipadati para orang tua yang antusias membawa buah hati mereka untuk mendapatkan layanan imunisasi. Tawa riang anak-anak berpadu dengan obrolan hangat para ibu, sementara para petugas kesehatan tampak sigap dan ramah melayani setiap anak yang hadir.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pekan Imunisasi Dunia 2025, Ketua TP PKK Kota Binjai Kunjungi Posyandu Flamboyan 5

IKLAN

Pekan Imunisasi Dunia 2025, Ketua TP PKK Kota Binjai Kunjungi Posyandu Flamboyan 5

Pada kesempatan ini, Ketua TP PKK Kota Binjai, beserta jajaran mengikuti kegiatan puncak PID di tingkat Provinsi Sumatera Utara, yang dilaksanakan pada posyandu di Kabupaten Deli Serdang, yang berkolaborasi dengan Tim Pembina Posyandu Provinsi Sumatera Utara. Kegiatan ini dilakukan melalui video converence via Zoom, yang juga dihadiri Ketua Tim Pembina Posyandu Provinsi Sumatera Utara, Ny. Kahiyang Ayu Bobby Nasution.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kota Binjai, menyampaikan, apresiasi atas antusiasme masyarakat dalam mensukseskan PID. Ia menegaskan, bahwa imunisasi merupakan langkah yang sangat penting dan merupakan investasi kesehatan jangka panjang bagi generasi masa depan.

Pekan Imunisasi Dunia 2025, Ketua TP PKK Kota Binjai Kunjungi Posyandu Flamboyan 5

“Terima kasih kami sampaikan kepada masyarakat yang telah berpartisipasi menyukseskan pelaksanaan kegiatan Pekan Imunisasi Dunia ini. Kami berharap, semakin banyak lagi orang tua yang menyadari akan pentingnya imunisasi bagi anak,” ucapnya.

Dengan puncak peringatan Pekan Imunisasi Dunia (PID) Tahun 2025 akan memberikan dampak positif bagi peningkatan cakupan imunisasi di Kota Binjai. Ketua TP PKK juga berpesan untuk mewujudkan pencapaian target nasional, diharapkan seluruh unsur ikut serta mensosialisasikan pentinya imunisasi tersebut, sehingga generasi penerus kedepannya adalah generasi yang sehat dan produktif.

Tampak hadir Kepala Dinas Kesehatan Kota Binjai dr. Sugiarto, Plt. Kadis P3AM Jonner Lumbantoruan, Camat Binjai Selatan Muhammad Fauzi, para pimpinan OPD Pemko Binjai, serta para kader posyandu Kota Binjai.***

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Read Entire Article
Berita Kasus| | | |